Ini merupakan kejadian shifting yang sangat luar biasa selama covid-19 berlangsung. Kalau dulu, alat kesehatan dan hobi berada dibawah garis permintaan pasar. Tapi sekarang produk-produk berjenis itu mengalami lonjakan dalam pencarian belanja konsumen.
Sebelum kondisi Covid-19, top kategori produk dipegang oleh elektronik, general consumer good, dan fashion. Jarak permintaan yang lumayan jauh dengan produk kesehatan dan hobi. Itu menunjukkan sungguh mewabahnya pandemi covid-19 telah membuat pola konsumsi masyarakat berubah drastis.
Peter Hohtoulas selaku Kepala Retail and Consumer untuk Price Waterhouse Coopers (PWC) menjelaskan secara detail kepada Liputan6.com tentang 5 kategori produk terlaris. Pertama adalah kategori kesehatan. Sektor ini lebih dikuasai oleh produk-produk farmasi yang lebih banyak dibeli oleh masyarakat ketika new normal berlangsung.
Jelasnya Peter Hohtoulas pada sesi teleconference, Kamis (13/8/2020), “Sebanyak 77 persen konsumen Indonesia pengeluarannya lebih ke produk kesehatan.”
Pada waktu bersamaan, lanjut dia, 67 % konsumen global condong beranjak pada bahan makanan. Produk kedua ini banyak dicari oleh masyarakat karena masih banyak masyarakat yang memilih untuk melakukan kegiatan memasak saat dirumah untuk mengisi waktu luang.
Lalu untuk kategori ke tiga yang paling banyak dibeli adalah produk hiburan dan media sebesar 54%. Selain aktivitas memasak, kegiatan membeli produk hiburan dan media juga banyak dilakukan. Hal ini terlihat dari jumlah transaksi pembelian untuk produk-produk jenis ini mengalami peningkatan yang sangat signifikan.
Pertumbuhan sebesar 3x lipat atau 47% untuk produk restoran dan makanan pesan antar selama berlangsungnya new normal cukup mengejutkan bila dibandingkan bulan-bulan sebelumnya. Hal ini seiring dengan tren perubahan perilaku pelanggan yang lebih banyak melakukan kegiatan di rumah, khususnya untuk mempersiapkan makanan sehari-hari.
Untuk kategori ke lima, PWC mencatat pertumbuhan signifikan pada sektor perlengkapan rumah tangga sebanyak 4 kali lipat atau 32%. Pilihan produk terbagi 3, yakni produk perlengkapan dapur, perlengkapan ruang keluarga, serta peralatan taman dan aktivitas luar ruang.